top of page

Timmy of the Month: Jangan Biarkan Emosi Negatif Mengganggu Pekerjaan

14 Jan 21 | 19:12

Amelia Rosary

Jangan biarkan mood yang buruk pengaruhi pekerjaan

Timmy of the Month: Jangan Biarkan Emosi Negatif Mengganggu Pekerjaan

Pada awal tahun 2021, IDN Media kembali memilih dua Timmy (sebutan bagi mereka yang bekerja di IDN Media) sebagai Timmy of the Month. Timmy yang terpilih adalah mereka yang mampu mengaplikasikan nilai-nilai Timmyness secara konsisten dalam pekerjaan. Donny Andrian, salah satu dari dua Timmy of the Month yang terpilih, dinilai mau secara proaktif memberikan input yang inovatif dan kreatif. Ia juga mau menerima kritik dan langsung memperbaiki diri agar dapat menjadi lebih baik. 


Dengan semangatnya dalam bekerja dan berkarya, Donny selalu berusaha memberikan 101% upayanya dalam tiap hal yang ia lakukan. Itulah mengapa Timmy dari tim Audience Development ini dinilai telah menerapkan nilai Timmyness nomor 1, yaitu “Bringing creativity, sincerity, and passion to the workdan Timmyness nomor 6, “Maintaining a positive attitude even when things do not go one’s way.


1. Penghargaan Timmy of the Month Kedua bagi Donny

Saat ini, Donny bertugas sebagai Social Media Manager di tim Audience Development IDN Media. Ia bertanggung jawab mengurus akun media sosial IDN Times serta beberapa sub-domain IDN Times, seperti Duniaku.com dan IDN Times Hyperlocal. Jika dijumlah, ada belasan akun media sosial yang dikelola oleh Donny dan tim. Wah, tentu bukan tugas yang mudah, ya! Donny sudah menjadi bagian dari IDN Media selama lebih dari 4 tahun. Hebatnya lagi, ini adalah kali kedua Donny dalam memperoleh penghargaan Timmy of the Month. Kudos!


2. Mengawali karier di bidang media sosial dari hobi

Sebagai millennial yang aktif di sosial media, Donny mengaku bahwa menjadi Social Media Manager adalah hal yang menyenangkan. Bagaimana tidak, Donny sudah mulai aktif menjadi admin sejumlah fanbase di Twitter, bahkan sejak saat ia masih duduk di bangku kuliah. “Sampai pada akhirnya, pada tahun 2014, aku memutuskan untuk menjadikan kegemaranku itu sebagai jalur karierku,” Donny menjelaskan.


Menjadi Social Media Manager juga mengharuskan Donny untuk dapat memutar otak agar kreativitas tetap terjaga. Ia mengatakan, “Namun, berbicara tentang kreativitas itu bisa dibilang relatif. Bahkan, ada beberapa orang yang sebenarnya kreatif, tapi tak menyadari bahwa dirinya kreatif. Sebagian yang lain mungkin sungkan dalam menyampaikan pendapat mereka. Karenanya, aku secara pribadi melihat kreativitas sebagai aktualisasi dari rasa percaya diri dan ketulusan dalam melakukan pekerjaan.”


3. Tetap positif meski keadaan tak selalu mulus

Dalam mengelola media sosial, perubahan pada algoritma, syarat dan ketentuan, serta kebijakan privacy yang bisa saja terjadi sewaktu-waktu menjadi hal yang sering ditemui. “Hal-hal yang tiba-tiba berubah ini cukup menguras pikiran dan emosi. Namun, apapun yang terjadi, jangan sampai rasa kesal kita ini kita biarkan berlarut, sampai bisa memengaruhi mood orang lain. Siapa tahu, ‘kan, orang di sekitar itu juga lagi bad mood,” kata Donny.


Ia melanjutkan, “Dipercaya pegang media sosial itu artinya harus siap dikontak di saat-saat jam off kantor. Misalnya, hari Sabtu tengah malam sedang ada breaking news. Harus selalu siap, harus mau buka laptop di saat-saat yang bisa dibilang tidak tepat. Perasaan ingin mengeluh sudah pasti akan selalu ada. Nah, apa yang aku sampaikan ini bukanlah larangan untuk merasakan emosi negatif, lho, ya, tapi lebih ke manajemennya saja agar perasaan itu tidak mendominasi dan ‘merusak’,” pesannya.


4. Membangun komitmen dan passion dalam menjalankan pekerjaan

Bagi Donny, terlepas dari Timmyness yang IDN Media terapkan, kemauan untuk menerapkan nilai-nilai positif memang sudah semestinya datang dari diri sendiri. “Lebih ke komitmen, ya. Dari awal aku sudah mau mengambil pekerjaan ini, jadi untuk memelihara komitmenku itu, aku berupaya untuk melakukan segala sesuatunya dengan passion, mulai dari buat rencana copywriting, sampai ke seluk beluk yang lain. Passion itu dibangun, kok,” ungkap Donny.


5. Nilai dalam diri lebih penting daripada kemampuan diri

Dinilai mampu menerapkan Timmyness secara konsisten, Donny menegaskan, “Di IDN Media sendiri, kami selalu percaya bahwa nilai di dalam diri seseorang, hal-hal basic seperti bagaimana kita harus behave, malah justru lebih penting daripada kapabilitas yang ia miliki. Nilai diri yang positif dapat membentuk kultur kerja yang positif juga, lho. Ibaratnya, sih, lebih baik cari fresh graduate yang mau belajar keras daripada harus pilih orang yang sudah sangat berpengalaman, tapi menolak untuk tahu lebih,” tutur Donny.


Timmy of the Month adalah sebuah token apresiasi untuk para Timmy yang dapat menerapkan Timmyness secara total, mengambil langkah ekstra dalam melakukan pekerjaan mereka, serta menyebarkan kebaikan ke setiap individu di sekitarnya (ya, it's all about positive vibe), dan memiliki standar integritas yang sangat tinggi.

bottom of page