top of page

Hadir Secara Virtual, Popmama Parenting Academy 2020 Bahas Tantangan Parenting di Era Teknologi

Amelia Rosary

25 Sep 20 | 22:00

Heading 2

IDN Media Jogja 1_edited.jpg

Tahun ini, Popmama.com dengan bangga mengumumkan penyelenggaraan Popmama Parenting Academy (POPAC), sebuah acara tahunan yang didedikasikan untuk para keluarga millennial. Popmama Parenting Academy (POPAC) 2020 diselenggarakan pada 28 September-3 Oktober 2020 secara virtual melalui platform website, Zoom, dan Whatsapp agar dapat dinikmati oleh keluarga Indonesia dengan tetap menjaga protokol kesehatan COVID-19.


Penggunaan teknologi sering menuai pro dan kontra dalam dunia parenting. Namun, pandemik yang saat ini tengah melanda mampu mengubah beragam aspek dalam kehidupan manusia: perubahan pada penggunaan teknologi adalah salah satunya. Berdasarkan survei yang dilakukan Popmama.com pada Juni 2020, hampir 80% Mama yang menjadi responden merasa tidak siap menjalani new normal atau aktivitas luar ruang lainnya. Hal itu menjadikan teknologi masih menjadi pilihan utama untuk membantu aktivitas sehari-hari.


Karena itu, Popmama Parenting Academy (POPAC) 2020 menjadi momen yang tepat bagi para orang tua untuk dapat belajar dan berbagi ilmu terkait tantangan yang mungkin akan dihadapi oleh orang tua ke depannya. Tak hanya seputar teknologi, ada pula isu kesehatan mental, keuangan, hingga kesehatan yang akan dibahas melalui rangkaian aktivitas virtual di seperti talkshow dan workshop.


Di tahun 2020 ini, Popmama Parenting Academy (POPAC) 2020 juga menggandeng Tokopedia sebagai official partner yang akan memberikan pengalaman berbelanja dengan berbagai penawaran spesial selama event Popmama Parenting Academy (POPAC) 2020 berlangsung.


Sandra Ratnasari, Pemimpin Redaksi Popmama.com - “POPAC 2020 memberikan kesempatan kepada keluarga millennial untuk tetap belajar menjadi orang tua terbaik bagi anak-anak mereka. Sesi talkshow, webinar, dan kuliah Whatsapp yang diadakan di POPAC bisa menjadi panduan untuk keluarga milenial dalam menjalankan peran mereka sebagai orang tua. Tema-tema yang diangkat pun sangat kekinian dan bisa menjadi jawaban dari segala kegalauan orang tua dalam mengasuh anak-anak mereka.”


Dapatkan informasi terbaru mengenai Popmama Parenting Academy (POPAC) 2020 melalui akun Instagram resmi Popmama Parenting Academy dan website popac.popmama.com!

bottom of page