Dua Perempuan Bagikan Pengalaman dan Peran Mereka Bekerja di Tim Technology IDN Media
Felicia Yulianti
12 Dec 22 | 12:44
undefined

Saat ini, bekerja di bidang teknologi dianggap seksi bagi banyak orang. Bidang teknologi terus berkembang pesat dan diimbangi dengan kebutuhan akan tenaga ahli yang juga semakin meningkat. Namun, berbeda dengan pekerjaan di bidang lain, representasi perempuan yang bekerja di bidang ini masih terbilang belum sebanyak laki-laki.
Terlepas dari stereotip tersebut, IDN Media menjunjung tinggi inklusivitas dan keberagaman, termasuk dalam pekerjaan. Terlihat dari banyak perempuan yang berkontribusi di bidang teknologi di IDN Media. Kali ini, ada Ulinnuha Nabilah dari tim Product dan Wahyu Wulandariningsih Wibowo dari tim Engineering di IDN Media yang akan membagikan kisah dan pengalaman mereka menjadi para srikandi di bidang yang sejak lama dikenal didominasi oleh laki-laki. Yuk, simak cerita selengkapnya di bawah ini!
1.Peran perempuan di bidang teknologi
Ulinnuha Nabilah yang bekerja sebagai Senior Product Associate IDN Media menapak tilas pengalamannya bekerja di tim Product, Nabilah membagikan perasaannya menjadi perempuan di bidang teknologi. Ia pun merasa menjadi perempuan yang bekerja di antara laki-laki itu adalah sebuah keunggulan. “Adanya multigender dalam satu tim akan memberikan sudut pandang yang beragam sehingga dapat memberikan insight yang bervariasi juga. Hal itu akan membantu perkembangan tim ke depannya.” ungkap Nabilah.
Senada dengan Nabilah, Wahyu Wulandariningsih Wibowo Senior System Engineer yang akrab disapa Wulan juga merasa nyaman bekerja di bidang yang digelutinya. Terlebih di era emansipasi perempuan saat ini, ia diberikan kebebasan untuk berkarya dan diperlakukan setara dengan laki-laki saat berkolaborasi dan mengambil keputusan. “Kita diberikan tanggung jawab yang sama. Tanggung jawab yang diberikan ke laki-laki juga diberikan ke perempuan.” kata Wulan.
2.Mesti memiliki kemauan untuk belajar dan berdiskusi
Di setiap pekerjaan, seseorang pasti menghadapi beragam tantangan. Keduanya mengaku tantangan terbesar bekerja di bidang teknologi adalah perlunya beradaptasi dengan perubahan tren di bidang teknologi yang dapat terjadi sewaktu-waktu. Untuk menghadapi tantangan tersebut, mereka harus selalu belajar mengikuti tren teknologi yang berkembang dan disesuaikan dengan kebutuhan serta bersikap open minded terhadap perubahan. Nabilah pun menekankan pentingnya berdiskusi untuk mencapai tujuan tim.
“Menurutku, berdiskusi dengan masing-masing tim yang berbeda-beda akan sangat membantu. Contohnya, saat berdiskusi dengan tim engineering, kita akan mendapatkan insight baru tentang tren teknologi saat ini. Jika berdiskusi dengan tim Business Development, kita dapat mengetahui kondisi bisnis dan ekonomi makro dan mikro saat ini. Sehingga, hasil diskusi tersebut dapat digunakan sebagai starting point untuk planning development selanjutnya.” jelas Nabilah.
3.Pesan untuk perempuan yang ingin bekerja di bidang tech
Melihat kesempatan yang masih terbuka luas untuk perempuan seiring dengan bidang teknologi yang berkembang pesat, semakin banyak perempuan yang penasaran dan tertarik untuk mendalami bidang teknologi sebagai pilihan karier mereka. Melihat antusiasme tersebut, kedua perempuan yang saat ini bekerja di kantor IDN Media Surabaya tersebut memberikan pesan kepada para perempuan yang ingin berkarir di bidang teknologi. Untuk mendalami bidang teknologi, perempuan perlu memberanikan diri mengambil satu bidang yang diminati dan menekuni bidang tersebut karena keterlibatan perempuan dalam bidang teknologi itu masih sangat penting mengingat dunia teknologi itu masih sangat berkembang pesat ke depannya. Selain itu, perempuan juga perlu memiliki mentalitas yang kuat. “Jangan menyerah untuk mempelajari hal-hal baru.” pesan Wulan.
Terakhir, Nabilah dan Wulan juga mengajak para kandidat yang tertarik bergabung untuk bekerja di tim teknologi IDN Media, untuk mengunjungi website www.idn.media/career. Tiap bulannya, akan selalu ada update mengenai berbagai lowongan kerja, termasuk di bidang teknologi, yang mungkin diminati para kandidat.